Beranda / Daerah / Inovasi Digital Kecamatan Palabuhanratu, Aplikasi SIMBANGRATU Tingkatkan Pengawasan Pembangunan Desa

Inovasi Digital Kecamatan Palabuhanratu, Aplikasi SIMBANGRATU Tingkatkan Pengawasan Pembangunan Desa

JUBIRTVNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan transparansi dan efektivitas pengelolaan pembangunan desa, Pemerintah Kecamatan Palabuhanratu menghadirkan inovasi digital berupa aplikasi SIMBANGRATU.

Aplikasi yang merupakan singkatan dari Sistem Informasi Monitoring Pembangunan Desa Kecamatan Palabuhanratu ini dirancang untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi terkait penggunaan dana desa serta perkembangan pembangunan di wilayah mereka.

Kepala Seksi Pembinaan dan Pengawasan Desa (Kasi Binwasdes) Kecamatan Palabuhanratu, Pikri D. Farhanudin, menjelaskan bahwa SIMBANGRATU lahir dari kebutuhan akan sistem yang lebih transparan dan akuntabel dalam mengawasi serta melaporkan proyek-proyek desa.

“Jadi dalam aplikasi ini, masyarakat Palabuhanratu bisa mengakses langsung ada fiturnya di sana, bisa mengakses langsung kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan di desa-desanya,” ujar Pikri, Senin (17/3/2025).

Baca Juga :  Video: Ruang Kelas SDN Tegalega di Sukabumi Terancam Ambruk, Siswa Jadi Taruhan

Mekanisme kerja SIMBANGRATU cukup sederhana namun efektif. Kepala Dusun (Kadus) sebagai aktor utama dalam sistem ini bertanggung jawab untuk mengunggah foto serta laporan perkembangan proyek pembangunan desa ke dalam aplikasi. Data yang diunggah kemudian diverifikasi oleh Kepala Desa (Kades) sebelum diteruskan ke pihak kecamatan untuk dipantau secara real-time.

“Jadi dalam aplikasi ini, insya Allah yang menjadi aktor utamanya adalah kepala dusun, jadi kepala dusun yang punya wilayah nanti yang upload di sistem itu, foto-foto kegiatan, dan sudah sejauh mana proses pembangunannya, jadi mereka yang upload-nya bukan Kades bukan Sekdes. Nanti, baru diverifikasi sama Kades dan masuk kecamatan, jadi real time,” jelas Pikri.

Baca Juga :  DPMD Kawal Legalisasi 386 Koperasi Merah Putih di Kabupaten Sukabumi

Dengan hadirnya aplikasi ini, Kecamatan Palabuhanratu menjadi pionir dalam pemanfaatan teknologi digital untuk pengawasan pembangunan desa di Kabupaten Sukabumi. Melalui sistem ini, pihak kecamatan dapat melakukan monitoring lebih efisien, terutama mengingat banyaknya wilayah desa yang memiliki akses geografis sulit dijangkau.

“Kami berharap dengan implementasi SIMBANGRATU, masyarakat dapat lebih mudah mengetahui perkembangan pembangunan di desanya, sementara pihak desa juga lebih termotivasi dalam mengelola anggaran dengan baik,” tambah Pikri.

Meski sudah diperkenalkan pada tahun 2024, implementasi penuh aplikasi ini dijadwalkan berlangsung pada tahun 2025 setelah pelatihan atau bimtek bagi Kepala Dusun dan Kepala Desa. Langkah ini dilakukan agar semua pihak yang terlibat dapat memahami dan mengoperasikan aplikasi dengan optimal.

Baca Juga :  Desa Jayanti Salurkan Bantuan Beras kepada 303 Keluarga Penerima Manfaat

“Karena masalah sumber daya (SDM), makanya perlu bimtek dulu, Jadi kenapa nggak langsung, insya Allah di tahun ini kita akan melaksanakan bimtek perdesa,” ungkap Pikri.

Selain mendukung transparansi pembangunan desa, SIMBANGRATU juga diharapkan dapat membantu percepatan pencapaian target pajak daerah, seperti PBB-P2 (Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan).

Dengan adanya fitur pelaporan pajak secara digital, pemerintah desa dapat lebih mudah dalam memonitor capaian pajak di setiap wilayah.

Tag:

Berita Video

Berita Terbaru

Pos-pos Terbaru

error: Content is protected !!